SBY Rekomendasikan IPB University Bentuk School of Prosperity and Sustainability untuk Pimpin Agenda Global
Presiden ke-6 Republik Indonesia, Prof Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), merekomendasikan IPB University untuk membentuk School of Prosperity and Sustainability sebagai langkah strategis mengambil peran kepemimpinan global dalam menyatukan agenda kemakmuran dan keberlanjutan.
Rekomendasi tersebut disampaikan SBY saat menerima penghargaan Super Alumni Prominent dalam acara penganugerahan Top 100 Alumni IPB Prominent pada rangkaian Pesta Rakyat Alumni IPB Pulang Kampus 2025 yang digelar di Gedung Graha Widya Wisuda, Kampus IPB Dramaga, Bogor, Rabu (18/12).
Dalam acceptance speech-nya, SBY menegaskan untuk terus berbuat terbaik bagi almamater, Indonesia, dan dunia.
“Saya akan mempertanggungjawabkan penghargaan ini dan insyaallah saya akan terus do something untuk almamater tercinta, do something for our beloved country Indonesia, and do something for a better world,” ujar SBY.
SBY juga mengenang masa studinya di IPB University selama menempuh pendidikan di Program Studi Doktor Ilmu Ekonomi Pertanian, Sekolah Pascasarjana.
Ia menjelaskan bahwa arah kebijakan pembangunan nasional yang dijalankannya saat menjabat Presiden berangkat dari disertasi S3 yang ia pertahankan, terkait pengurangan kemiskinan dan pengangguran melalui pembangunan pertanian dan perdesaan.
“Paradigma sustainable growth with equity, pro-growth, pro-job, pro-poor, dan pro-environment kini telah menjadi agenda global,” ucapnya.
Sementara itu, Rektor IPB University, Dr Alim Setiawan Slamet, mengatakan bahwa penghargaan Top 100 Alumni Prominent merupakan bentuk apresiasi institusi kepada alumni yang telah memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat, bangsa, dan dunia.
Ia menegaskan bahwa alumni adalah representasi IPB University di berbagai sektor strategis. “Capaian para alumni menunjukkan bahwa ilmu yang ditanamkan di IPB tumbuh dan memberi dampak luas,” ujarnya.
Dalam kesempatan yang sama, Dr Alim juga memaparkan prestasi IPB University di tingkat internasional. “IPB University saat ini menempati peringkat 49 dunia bidang pertanian, peringkat 10 Asia, dan peringkat pertama di Asia Tenggara.”
Selain itu, lanjutnya, “IPB University juga berada di peringkat 42 dunia untuk kategori Interdisciplinary Ranking versi Times Higher Education, yang mencerminkan kuatnya kolaborasi lintas keilmuan.”
Ketua Umum Himpunan Alumni IPB University, Dr Walneg S Jas, menjelaskan bahwa Pesta Rakyat Alumni IPB Pulang Kampus 2025 berlangsung selama empat hari empat malam dengan lebih dari 400 stan pameran dan 103 agenda kegiatan.
Acara ini mempertemukan alumni lintas angkatan dan profesi sebagai ruang kolaborasi dan penguatan peran alumni dalam memajukan IPB University dan pembangunan nasional. (dr)
